Selasa, 20 Mei 2014

Resep dan bahan Udang Saus Telur Asin.



Udang Saus Telur Asin
Udang Saus Telur Asin

Bahan:
  1. 350 gram udang pancet, belah punggung
  2. 3 siung bawang putih, cincang
  3. 1 sendok makan air jeruk nipis
  4. ½ sendok teh garam
  5. Minyak goreng secukupnya
Bumbu yang dicampur:
  1. 3 sendok makan tepung beras
  2. 2 sendok sendok makan air
Lapisan tepung:
  1. 6 butir telur asin matang
  2. 2 sendok makan tepung beras
  3. 3 sendok makan air
  4. 3 sendok makan mentega
Pelengkap:
  1. Lettucce secukupnya
  2. Paprika merah, cincang untuk tabor
Cara Membuat Resep Masakan Udang Balut Telur Asin:
  1. Lumuri udang dengan bawang putih, air jeruk, garam. Diamkan hingga bumbu meresap
  2. Panaskan minyak dengan api sedang , lumuri udang dengan tepung beras. Masukkan dalam minyak panas, goreng hingga matang. Angkat, tiriskan.
  3. Haluskan kuning telur dengan garpu, tambahkan tepung beras, aduk rata. Tuang air, mentega, aduk-aduk hingga menjadi adonan yang kental dan licin
  4. Panaskan kembali minyak sisa menggoreng udang, ambil 1 ekor udang, celupkan adonan telur asin. Goreng hingga kuning, angkat.
  5. Atur lettuce di piring, tata udang di atasnya. Taburi paprika cincang, hidangkan panas-panas.
Untuk 3 porsi

Resep Menu Diet

Resep Menu Diet – Diet yang baik adalah mengurangi jumlah konsumsi makanan yang kita makan sehari – hari. Berikut ini adalah menu diet yang baik tetapi tetap sehat dan tidak memiliki efek samping yang buruk.
Pindang Ikan Kembung
Pindang Ikan Kembung
Pindang ikan kembung
Bahan
3 ekor ikan kembung, potong 2 bagian
3 buah belimbing sayur, iris
500 cc air
air jeruk nipis 2 sdm
5 siung bawang merah, iris tipis
2 siung bawang putihiris tipis
1 ruas jari jahe, iris tipis
1 ruas jari kunyit, iris tipis
5 cabai rawit merah, rajang (sesuai selera)
3 lembar daun jeruk
daun kemangi (sesuai selera)
1 buah serai
Gula dan garam secukupnya
Cara membuat
Masukkan semua bumbu-bumbu ke dalam air
Masak hingga mendidih, masukkan ikan dan belimbing sayur
Masukkan gula dan garam
Masak hingga matang
Pindang ikan kembung siap disajikan hangat-hangat

Resep Membuat Batagor

Resep Membuat Batagor - Bakso tahu goreng atau biasa juga di sebut dengan Batagor adalah makanan khas Indonesia yang berasal dari Bandung Jawa Barat, namun saat ini kita dapat dengan mudah menemukan makanan Batagor di sekitar kita. Makanan ini sudah sangat dikenal oleh seluruh masyarakat Indonesi. Mungkin tipe makanan seperti ini memang sangat cocok dengan lidah orang indonesia.
Batagor
Batagor
Bagi anda yang ingin membuat sendiri batagor silahkan ikuti panduannya dibawah ini :
Bahan Batagor Bandung :
  • 250 gram ikan tenggiri, haluskan
  • 250 mili liter air es
  • 250 gram tepung kanji
  • 2 helai daun bawang, iris tipis tipis
  • 2 helai seledri, iris tipis tipie
  • 3 siung bawang putih, cincang dengan halus
  • ½ – 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • 6 buah tahu putih, ukuran 4 x 4 x 2 centi meter
  • 8 lembar kulit pangsit
  • Minyak untuk menggoreng
Bahan Pelengkap Batagor Bandung :
  • Kecap manis
  • Saus cabai
  • Jeruk limau
  • Saus kacang
Cara membuat Batagor Bandung :
1. Campur ikan dengan air es, uleni sampai adonan tercampur dengan rata. Masukan tepung kanji, daun bawang, seledri, bawang putih, merica dan garam, aduk hingga rata. Bagi adonan menjadi 3 bagian masing – masing untulk isi tahu, isi pangsit dan satu bagian lagi untuk bakso.
2. Potong secara diagonal masing-masing tahu menjadi 2 bagian berbentuk segitiga. Lubangi potongan tahu ditengahnya, singkirkan remah – remahnya. Campurkan adonan untuk isi tahu dengan remah – remah tahu, lalu isikan adonan tersebut ke dalam tahu. Lakukan hingga semua tahu terisi adonan, sisihkan. Ambil selembar kulit pangsit isi dengan adonan ikan, satukan ujung – ujungnya ke atas, hingga sisi – sisinya saling merekat. Lakukan hingga kulit pangsit habis, sisihkan.
3. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan, goreng tahu isi dengan pangsit hingga kuning kecoklatan, angkat, tiriskan, sisihkan.
4. Ambillah sisa adonan ikan, bentuk dengan bantuan 2 sendok, langsung masukkan ke dalam minyak panas. Goreng hingga kuning kecoklatan, angkat, tiriskan, sisihkan.
5. Simpan  tahu isi, pangsit dan bakso goreng di atas sebuah piring saji, biarkan utuh atau dipotong – potong, tuangkan saus kacang di atasnya. Hidangkan dengan saus cabai dan kecap manis, lalu beri perasan air jeruk limau.
Saus Kacang I:
  • 2 buah cabai merah atau sesuai selera anda
  • 2 buah cabai rawit  atau sesuai selera anda
  • 1 sendok teh garam
  • 1 butir bawang putih
  • 5 buah kemiri sangrai
  • 100 gram kacang tanah goreng, dihaluskan
  • 1 – 1½ sendok makan gula merah, sisir halus
  • 150 mili liter air matang
  • 2 sendok teh cuka

Cara Membuat Saus Kacang I :

Haluskan cabai merah, cabai rawit, serta garam. Masukan bawang putih serta kemiri sambil terus dihaluskan hingga halus. Tambahkan kacang tanah halus serta gula merah. Haluskan hingga halus. Larutkan dengan air dan cuka sehingga menjadi saus kacang yang cukup kental.
Saus Kacang II:
  • 150 gram kacang tanah goreng, haluskan
  • ½ sendok makan cuka
  • 1 sendok teh garam
  • 3 sendok makan gula pasir
  • 300 mili liter air
Cara Membuat Saus Kacang II :
Campurkan seluruh bahan, lalu rebus hingga mendidih.

Saus Kacang III :

  • 100 gram kacang tanah, goreng dan  haluskan
  • ½ sendok teh garam
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 125 mili liter air hangat
  • 3 butir cabai merah, goreng dan haluskan
  • 1 sendok makan cuka
  • ½ sendok teh kecap manis
Cara Membuat Saus Kacang III :
Campurkan seluruh bahan, aduklah  hingga licin dan rata.
Semoga Bermanfaat.

Resep Kue Kering Nastar

Resep Kue Kering Nastar – Kue kering nastar adalah salah satu kue kering favorit yang biasanya disuguhkan pada saat hari raya lebaran. Kue ini sangat digemari baik oleh orang tua, remaja maupun anak – anak.
Berikut ini adalah Cara Membuat Kue Nastar :
Kue Nastar
Kue Nastar
Bahan Kue Nastar
  • 250 gram mentega
  • 50 gram gula halus
  • 3 butir kun ing telur
  • 250 gram tepung terigu
  • 25 gram tepung maizena
  • 1 sendok makan susu bubuk
Bahan Selai Kue Nastar
  • 1 kg nanas parut
  • 200 gram gula pasir
  • 4 buah cengkeh
  • 1 sendok teh kayu manis
  • 1/2 sendok teh sari jeruk
  • 2 lembar daun jeruk
Bahan Pengoles Kue Nastar
  • 2 butir kuning telur
  • 50 gram cengkeh utuh
Cara Membuat Kue Nastar
  1. Kocok mentega dan gula hingga lembut. Tambahkan telur satu persatu sambil terus di kocok.
  2. Tambahkan terigu, maizena, dan susu bubuk, aduk rata lalu sisihkan.
  3. Untuk membuat isinya: Panaskan nanas parut, gula cengkeh, kayu manis, sari jeruk, dan daun jeruk. Aduk hingga kering.
  4. Ambil satu sendok teh adonan, pipihkan dan beri selai nanas, lalu bulatkan. Beri hiasan cengkeh, olesi dengan kuning telur, letakkan diatas loyang yang telah di olesi margarin.
  5. Panggang dalam oven bersuhu190 derajat celcius selama 25 menit dan angkat.

Resep Kue Lapis Legit Spesial

Resep Kue Lapis Legit Spesial – Lapis Legit adalah makanan wajib pada hari raya lebaran terutama untuk daerah sumatera khususnya sumatera selatan dan lampung. Rasanya yang manis memang sangat memanjakan lidah tetapi untuk membuat kue ini kita harus butuh kesabaran yang tinggi karena prosesnya memang membutuhkan waktu yang lama.
Lapis Legit
Lapis Legit
Bahan Kue Lapis Legit Spesial :
  • 30 butir kuning telur
  • 250 gram gula halus
  • 3 sendok makan susu bubuk
  • 50 gram tepung terigu protein sedang, ayak
  • 350 gram mentega
  • 150 gram margarin
Cara membuat Kue Lapis Legit Spesial :
Cara membuat Kue Lapis Legit Spesial :
  1. Campur mentega, margarin dan gula halus. Kocok hingga lembut.
  2. Masukkan kuning telur satu per satu sambil terus kocok adonan hingga putih dan mengembang.
  3. Masukkan susu bubuk dan terigu sedikit demi sedikit sambil terus dikocok rata.
  4. Tuangkan satu sendok sayur adonan dalam loyang yang telah dilapisi kertas roti dan diolesi margarin. Panggang dalam oven dengan api atas selama 5 menit.
  5. Keluarkan loyang dari oven, tekan-tekan kue menggunakan alat khusus hingga permukaan kue rata.
  6. Tuangkan lagi 1 sendok sayur adonan di atas lapisan pertama. Panggang kembali selama 5 menit dengan api atas. Lakukan proses yang sama hingga adonan habis.
  7. Jika adonan telah habis dan proses pelapisan selesai, panggang kue dalam oven dengan api atas dan api bawah hingga matang. Angkat, sajikan.

Resep Pindang Ikan Patin

resep pindang ikan patin
resep pindang ikan patin

Bahan
  • 500 gram ikan patin
  • 500 ml air
Haluskan
  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah besar
  • 4 cm lengkuas, iris tipis
  • 2 cm kunyit, iris tipis
  • 3 cm jahe, iris tipis
  • 2 batang serai, memarkan
  • 10 buah cabai rawit, biarkan utuh
  • 3 buah tomat hijau, belah empat
  • 1 mata asam jawa
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 ½ sdt garam
  • 1 sdt gula merah, iris
Cara membuat
  1. cuci ikan patin, lalu potong menjadi 5 bagian. Sisihkan.
  2. rebus air bersama bumbu halus, lengkuas, kunyit, jahe, dan serai sampai mendidih.
  3. masukkan ikan patin dan bumbu lainnya, masak di atas api kecil sampai ikan matang dan bumbu meresap. Angkat, sajikan dengan nasi hangat.
Untuk 4 orang

Resep Pepes Tahu

Hmmm, pepes tahu asyik juga lho sebagai menu hari ini….
Pepes Tahu
Pepes Tahu

Bahan:
2 potong (400 g) tahu putih yang bagus mutunya
1 butir telur ayam, kocok
20 lembar daun kemangi
1 buah cabai merah, iris tipis
1 buah cabai hijau, iris tipis
daun pisang
Haluskan:
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
½ sdt merica butiran
1 sdt garam
Cara membuat:
• Tiriskan tahu, haluskan.
• Campur tahu halus dengan telur, cabai, kemangi, dan bumbu halus. Aduk hingga rata.
• Ambil sepotong daun pisang, beri 2 sdm adonan tahu. Gulung daun pisang sambil padatkan. Semat kedua ujungnya dengan lidi.
• Kukus dalam dandang panas hingga matang. Angkat.
• Bakar di atas bara api hingga daun kering. Angkat.
Untuk 4 bungkus

Oseng Sosis Aneka Jamur

Oseng Sosis Aneka Jamur
Hari Minggu pagi kemarin, nggak ada tukang sayur lewat… Sarapan bikin mie goreng,untuk makan siang..bingung mau masak apa. Di kulkas aku cuma punya ayam, sosis, brokoli (yang sudah mulai menguning karena dibeli nggak dimasak masak) dan wortel… Mau masak pakai ayam, suamiku bosen…akhirnya aku bikin oseng ini (walaupun sebenarnya aku lebih tergoda pakai ayam..hehehe)
Oseng Sosis Aneka Jamur

Bahan:
7 Bawang putih keprak
1 Bawang bombay potong kotak kotak
1 ruas jahe,memarkan
2 sdm Kecap asin
1 sdm Kecap ikan
1 sdm Angciu
2 sdm Saus tiram
2 sdm Kecap manis
1 sdt Kaldu bubuk
1 sdm Gula pasir
Merica
Minyak goreng
Margarine
10 Sosis goreng
1 pak kecil Jamur kuping, rendam air panas, buang kotorannya
1 klg Jamur kancing potong masing masing 4
7 bh Jamur shitake, rendam air panas, potong potong tipis
Cabe merah potong potong
2 Wortel,kupas, bentuk kembang, potong tipis
300 gr Brokoli, potong perkuntum
1 sdm maizena + 10 sdm air
1 1/2 gelas air
Cara memasak :
Potong potong sosis, kerat pinggir pingirnya, lalu goreng, sisihkan
Panaskan minyak dan margarine,masukkan kecap ikan, angciu dan jahe sampai wangi
Tumis bawang putih dan bombay,beri merica sampai harum
Masukkan jamur2
Masukkan kecap manis,saus tiram,kecap asin
Masukkan wortel dan sosis,beri air sedikit,dan semua bumbu lainnya masak sampai empuk dan merasuk
Terakhir kalau rasa sdh enak masukkan brokoli.
Kentalkan dg sedikit maizena yg sdh dicairkan dengan sedikit air. Didihkan, lalu angkat. Jangan terlalu mala karena brokoli akan menjadi terlalu lembek.

Resep Nasi Goreng Kornet Pedas

Bahan dan cara membuat Nasi Goreng Kornet Pedas.
Nasi Goreng Kornet
Nasi Goreng Kornet

Bahan:
1 sdm mentega
2 siung bawang putih, cincang halus
¼ buah bawang bombay, iris halus
1 batang seledri, cincang halus
½ siung tomat kornet pedas
5 buah cabai rawit merah, belah dua
300 gr nasi putih
Merica bubuk, gula, garam secukupnya
Cara Membuat Resep Masakan Nasi Goreng Kornet Pedas:
  1. Panaskan mentega, tumis bawang putih, bawang bombay, daun bawang hingga hancur
  2. Masukkan tomat, aduk rata. Tambahkan cabai rawit, merica, gula, garam. Aduk rata. Masak hingga nasi panas dan matang, angkat
  3. Sajikan nasi goreng kornet dengan taburan seledri, selagi panas

Resep Menu Sarapan Pagi

Resep Menu Sarapan Pagi - Menu sarapan pagi memang cocoknya yang berkuah tetapi tetap segar dan bergizi, berikut adalah salah satu contoh resep menu sarapan pagi yang baik buat kesehatan.
Resep Menu Sarapan Pagi
Resep Menu Sarapan Pagi
Bahan:
Mie telur kering atau indomie rebus beri sedikit minyak.
Ayam 1/2 ekor
Jamur kancing kalengan 1 klg potong 2.
Sawi hijau direbus.
Toge direbus.
Bawang merah goreng.
Daun bawang potong halus.
Bumbu:
Bawang putih 3 buah haluskan
Bawang bombay 1 bh dipotong-potong .
Jahe 2 cm.
Kecap asin 3 sdm
Garam, merica.
Cara memasak:
1. Didihkan ayam dengan 2 1/2 lt air untuk membuah kaldu, setelah didih ayam matang api matikan biarkan ayam didalam kaldu 1/2 jam, angkat ayam suir-suir.
2. Tumis bawang putih, jahe dan bawang bombay sampai harum dengan mentega, masukkan kedalam kaldu, didihkan kembali tambahkan jamur. Masak sampai diidh tambahkan garam, merica, kecap asin.
3. Sajikan dengan susun dalam mangkok, mie sayuran, ayam suir, beri kuah jamur, taburi bawang goreng dan daun bawang,
Sambal :
Cabe merah besar 1 bh iris tipis tambahkan kecap asin 2 sdm.

Resep Kue Nastar Selai Nanas

Resep Kue Nastar Selai Nanas - Kue kering Nastar Selai Nanas adalah salah satu kue yang paling favorit di saat hari raya lebaran. Rasanya yang manis dan lembut menjadikan kue ini begitu banyak digemari baik oleh orang tua maupun anak – anak. Rasanya yang manis dengan tambahan nanas didalamnya menghasilkan sensasi tersendiri ketika berada didalam mulut.
Kue Kering Nastar Selai Nanas
Kue Kering Nastar Selai Nanas
Berikut adalah bahan bahan untuk membuat Kue Kering Nastar Selai Nanas
1. Tepung terigu = 300 gram
2. Gula halus = 100 gram
3. Mentega dikocok sampai lembut = 250 gram
4. Kuning telur = 4 telur
5. Putih telur = 1 telur
6. Susu bubuk = 75 gram
7. Keju parmesan = 50 gram
8. Cengkeh = secukupnya
9. Selai nanas = secukupnya
Dan berikut cara membuat kue nastar selai nanas :
  1. Keju parmesan, tepung trigu, mentega, gula alus, 1 putih telur ayam + 2 kuning telor ayam (dikocok sebentar) semua dicampur jadi satu dan diaduk hingga rata
  2. Jika terlalu lembek bisa ditambahkan dengan tepung terigu
  3. Bentuk bulat-bulat dan isi dalamnya dengan selai nanas
  4. Jadikan 2 kuning telor seagai olesan bagian atas kue
  5. Satu cengkeh diletakkan di atas kue yang belum matang
  6. Panggang dalam oven hingga matang
Setelah selesai dipanggang dinginkan terlebih dahulu sebelum dimasukkan kedalam toples. Semoga bermanfaat dan selamat menikmati.

Resep Gado-Gado Padang

Hmmm, Gado-Gado Padang bisa jadi menu pilihan lho…
Gado-Gado Padang
Gado-Gado Padang

Bahan:
4 buah kentang ukuran sedang, rebus dan belah menjadi 6-8 bagian
4 butir telur, rebus dan belah menjadi 6-8 bagian
2 potong dada ayam, rebus dan suwir-suwir
100 gram taoge, rebus
Kerupuk merah padang, jemur sebelum di goreng
Bawang goreng untuk taburan
Saus kacang:
Bahan dan bumbu:
2 sendok makan minyak goreng
Lengkuas dan jahe, masing-masing seukuran ibu jari, memarkan
1 batang serai, memarkan
1 lembar daun salam
200 ml santan kental
2 sendok teh gula pasir
Garam secukupnya
Bahan dan bumbu dihaluskan:
150 gram kacang tanah
3 buah cabai merah
1 siung bawang merah
2 siung bawang putih
Garam secukupnya
Cara membuat Resep Masakan Gado-gado Padang:
Siramkan bekas air rebusan ayam pada taoge dan kol, atur semua rebusan di pinggan saji.
Saus Kacang:
1.    Tumis lengkuas, jahe, serai, daun salam sampai tercium wanginya, masukkan gilingan kacang, santan dan gula pasir, aduk rata, cicipi, tambahkan garam sesuai selera, masak hingga matang.
2.    Siramkan saus kacang di atas sayuran, beri remasan kerupuk merah dan taburan bawang goreng.

Resep Cumi Goreng Tepung

Wah… asyik nih, ada cumi goreng tepung yang renyah dan gurih! Tak hanya ebak unruk camilan tapi juga pas untuk pelengkap teman makan nasi.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
500 gram cumi, dipotong ring tebal 1 cm
2 cm jahe, diparut
2 siung bawang putih, diparut
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh minyak wijen
minyak untuk menggoreng
Bahan Pencelup:
100 gram tepung terigu
1/2 sendok makan bawang putih bubuk
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh baking powder
200 ml air es
Bahan Pelapis (aduk Rata):
300 gram tepung terigu
2 sendok makan tepung sagu
1 sendok teh kaldu ayam bubuk
1 sendok teh garam
1 sendok makan wijen
Bahan Pelengkap:
2 sendok makan saus tomat
2 sendok makan saus sambal
Cara Pengolahan :
  1. Lumuri cumi dengan jahe, bawang putih, garam, merica bubuk, dan minyak wijen. Diamkan 20 menit.
  2. Aduk rata bahan pencelup.
  3. Celup cumi ke bahan pencelup. Gulingkan di bahan pelapis yang sudah diayak sambil diangkat-angkat. Ulangi sekali lagi.
  4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang dan kering.
  5. Sajikan dengan pelengkapnya.

Cara Membuat Cakwe

Cakwe memang bukan makanan utama namun cakwe ini sangat disukai banyak orang. Nama lain dari cakwe adalah Yu Tiao. Cakwe yang baik adalah  yang berongga bagian dalamnya, beraroma khas, namun tidak liat saat digigit. Adonan cakwe akan bagus akan  mengembang sempurna dalam hitungan detik setelah dimasukkan ke dalam minyak yang panas.
Cakwe bisa juga dinikmati dengan aneka topping. Bisa menggunakan topping yang manis, seperti coklat, rhum vla, dll. Dan bisa juga menggunakan topping yang asin. Seperti keju, mayonise, dll. Atau bisa juga disajikan polos tanpa aneka topping dengan didampingi aneka saus dan sambal botolan. Cakwe juga banyak dijadikan campuran bubur ayam serta aneka bubur yang lain.
Berikut ini akan dijelaskan cara membuat cakwe
Cakwe
Cakwe

Bahan:
  • 500 gr Terigu
  • 400 ml Air
  • 1 sdm Baking powder
  • 1 sdt Baking soda
  • 1 1/2 sdt Garam
  • Minyak Goreng secukupnya
Cara membuat cakwe:
  1. Masukkan baking powder, baking soda dan garam ke dalam baskom lalu masukkan air dan aduk rata
  2. Masukkan terigu, aduk rata dan biarkan selama 15-20 menit
  3. Ambil adonan bagian pinggir baskom. Kemudian pindahkan ke bagian tengah – tengah adonan. Biarkan lagi selama 15-20 menit
  4. Lakukan hal yang sama sebanyak 3-4 kali sampai adonan kalis elastis
  5. Balik adonan dan beri sedikit minyak di permukaannya supaya adonan tetap lembab. Biarkan selama 1 jam
  6. Keluarkan adonan dari baskom. Bungkus dengan plastik dan bentuk menjadi persegi panjang. Diamkan selama 4 jam
  7. Bila membuat adonan cakwe lebih dari 1/2 kg. Potong-potong adonan dan simpan di dalam plastik per 1/2 kg adonan
  8. Setelah 4 jam, buka bungkus plastiknya dan keluarkan adonan cakwenya
  9. Gilas adonan dengan menggunakan rolling pin kayu sampai ketebalan 15 mm
  10. Setelah itu, potong-potong adonan selebar 1 cm sampai semua adonan habis
  11. Lalu letakkan satu potongan dengan satu potongan menjadi 2.
  12. Gunakan tusuk sate, tekan bagian tengah yang memanjang  sehingga kedua potongan tersebut bersatu menjadi 1 potongan
  13. lakukan hal yang sama sampai semua adonan cakwe habis
  14. Ambil 1 bagian adonan yang siap goreng. Tarik sam[ai sepanjang 20 cm (jangan sampai putus)
  15. Lalu masukkan ke dalam minyak panas dan goreng dengan api sedang sampai matang kecoklatan
  16. Angkat dan tiriskan
  17. Cakwe siap dihidangkan

Resep Soto Makassar

Resep Soto MakassarSoto memang salah satu makanan terfavorit bagi masyarakat Indonesia, di setiap daerah pasti kita bisa dengan mudah menemukan soto. Banyak sekali aneka soto yang ada di Indonesia contohnya di jakarta ada soto betawi didaerah banjar terkenal dengan soto banjar, nah begitu juga dengan makassar terkenal dengan soto makassar atau biasa disebut coto makassar.
resep soto makassar
resep soto makassar
BAHAN:
500 gram daging sapi, sandung lamur
500 gram babat, rebus matang
300 gram hati sapi, rebus matang
200 gram jantung sapi, rebus matang
5 batang serai memarkan
4 sm lengkuas memarkan
2 cm jahe memarkan
5 lembar daun salam
250 gram kacang tanah, goreng haluskan
2,5 liter air cuci beras/tajin
1 sdm bumbu kaldu bubuk rasa sapi
6 sdm minyak sayur
Haluskan :
10 siung bawang putih
8 butir kemiri sangrai
1 sdm ketumbar sangrai
1 sdt jintan sangrai
1 sdt garam dan 1 sdt merica butiran
Pelengkap : bawang goreng, irisan daun bawang dan irisan seledri, sambal taoco
Haluskan : 10 bawang merah, 5 siung bawang putih, 10 cabai keriting rebus sebentar, 100
gram taoco, tumis dengan 6 sdm minyak sayur hingga matang, haluskan tambahkan
garam dan gula merah.
Cara Membuat Coto Makassar :
  1. Rebus daging sapi, babat, hati dan jantung, beri serai, lengkuas, jahe dan salam. Setelah matang angkat, tiriskan, potong dadu. Jerohan sapi matang, potong dadu. Sisihkan.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, masukkan kedalam kaldu, tambahkan kacang tanah goreng, didihkan.
  3. Penyajian, siapkan mangkuk, isi dengan daging dan jerohan beri kuahnya, taburi bawang goreng, irisan daun bawang dan seledri sajikan dengan buras dan sambal taoco.
  4. Sajikan hangat untuk 6 orang dan bisa disajikan bersama ketupat.

Resep Sayur Lodeh Pedas

Resep Sayur Lodeh Pedas – Sayur lodeh adalah salah satu masakan khas yang berasal dari Indonesia, makanan ini berbahan dasar labu jipang dengan tambahan biasanya sesuai dengan selera pembuatnya seperti kacang panjang, terung, petai, tempe, cabai serta jagung kecil.

Sayur Lodeh
Sayur ini biasanya dijadikan pelengkap makan dan digabungkan dengan lauk lainnya seperti ikan dan telur asin, berikut ini adalah cara membuat sayur lodeh :
Bahan yang Diperlukan :
200 gr nangka muda yang telah dipotong-potong
1 buah terong, belah 2, potong-potong
150 gr kacang panjang, potong dengan ukuran panjang 3 cm
75 gram buah melinjo
50 gram daun melinjo muda
9 buah cabai hijau, belah 2
250 ml santan cair
1000 ml santan kental
2 cm lengkuas, geprek
2 lembar daun salam
garam dan gula sesuai selera
Resep Bumbu Halus Sayur Lodeh :
7 buah bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabe merah besar
1/2 sendok teh terasi
1 sendok teh ketumbar
1 sendok teh kencur
Cara Membuatnya : 
1. Rebus nangka muda, daun salam dan lengkuas dengan santan cair hinga setengah matang.
2. Tumis bumbu halus sampai tercium aroma wanginya. Setelah wangi masukkan bumbu ke dalam rebusan nangka muda.
3. Masukkan kacang panjang, terong, melinjo dan daun melinjo serta santan kental. Masak dengan api kecil.
4. Terus aduk hingga semua bahan matang.
Banyak masyarakat indonesia senang jika bahan sayur lodeh ini sudah sangat lunak, jika ingin begitu saat mengolahnya kita hanya perlu menambah waktu pada saat memasaknya.
Ingin membuat Pecel Madiun, silahkan lihat resepnya dibawah ini :
PECEL MADIUN
PECEL MADIUN
Bahan :
75 gr taoge, rebus
100 gr kol, iris tipis, rebus
150 gr papaya muda, serut kasar, rebus
50 ge kenikir, rebus
50 gr bayam, rebus
5 bh bunga turi, rebus
50 gr petai cina
1 ikat daun kemangi, ambil daunnya
250 ml air matang
Bahan Kuah Pecel :
100 gr kacang tanah, goreng matang
2 bh cabai merah rebus
3 bh cabai rawit rebus
5 cm kencur
3 lbr daun jeruk purut
½ sdt terasi goreng
1 sdt gula merah
½ sdt garam
1 sdt asam jawa
Cara membuat :
1. Haluskan bahan kuah pecel, tambahkan air matang, aduk rata.
2. Tata nasi di atas piring. Susun sayuran rebus, siram dengan kuah pecel, taburkan petai cina di atasnya.
3. Sajikan dengan tempe bacem, taburan daun kemangi dan kerupuk lempeng.
 
Resep Mie Aceh

mie aceh
mie aceh
Resep Menu akan akan menjelaskan bagaiman cara membuat 3 porsi Mie Aceh ini :
Bahan Mie Aceh :
  • 200 gram daging kambing
  • 300 gram mie basah besar, diseduh air panas
  • 4 siung bawang putih, diiris tipis
  • 3 butir bawang merah, diiris tipis
  • 1 buah tomat, dipotong-potong
  • 750 ml air
  • 300 ml kaldu sapi
  • 50 gram taoge
  • 50 gram kol, diiris
  • 1 1/2 sendok makan kecap manis
  • 1/2 sendok makan garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • 1/2 sendok teh cuka
  • 1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
  • 1 lembar daun salam
Bumbu yang dihaluskan :
  • 6 butir bawang merah
  • 1 butir kapulaga
  • 4 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah besar, dibuang biji
  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 1/4 sendok teh jintan
  • 1/2 sendok teh merica
Bahan Acar Mentimun:
  • 3 buah mentimun, dibuang biji, dipotong-potong
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh cuka
  • 1/2 sendok teh garam
Pelengkap Mie Aceh :
100 gram emping goreng
Cara memasak Mie Aceh :
  1. Rebus daging kambing dan daun salam dalam air. Setelah matang buang airnya. Potong-potong. Sisihkan.
  2. Tumis bawang putih, bawang merah, dan bumbu yang telah dihaluskan sampai beraroma harum. Tambahkan daging kambing tadi. Aduk sampai rata.
  3. Tambahkan tomat, taoge, dan kol. Aduk hingga layu.
  4. Masukkan kecap manis, garam, gula pasir, kaldu sapi, dan cuka. Masak sampai meresap.
  5. Masukkan mie. Masak sampai matang. Menjelang diangkat, taburkan daun bawang. Aduk sampai rata.
  6. Sajikan mi aceh dengan acar mentimun dan emping goreng.
 – Dari namanya tentu kita sudah pasti tahu kalau mie aceh ini berasal dari daerah Aceh. Jenis mie ini dapat kita cicipi dengan 2 macam cara yaitu digoreng maupun direbus, biasanya mie ini dibuat dengan rasa yang sangat pedas, tetapi bagi anda yang tidak suka dengan masakan yang pedas bisa meminta agar mie ini dibuat dengan rasa tidak pedas.
 
 
Resep Puding Coklat – Setiap orang pasti suka jika melihat Puding Coklat disajikan dihadapannya. Tetapi apakah setiap orang bisa membuat sebuah Puding Coklat yang lezat ? bagi anda penikmat puding mungkin resep puding dibawah ini bisa menjadi referensi untuk anda yang ingin mencoba membuatnya sendiri.
Puding Coklat
Puding Coklat

Bahan Resep Puding Cokelat Susu :
* Agar-agar bubuk cokelat, 2 bungkus
* Gula pasir, 100 gram
* Susu cair cokelat, 600 ml
* Cokelat masak pekat, 100 gram, lelehkan
* Pasta cokelat, 1 sendok teh
* Garam, secukupnya
Bahan Saus :
* Susu cair, 250 ml
* Tepung maizena, 1 sendok teh
* Gula pasir, 50 gram
* Garam, secukupnya
* Vanili bubuk, 1/4 sendok teh
* Kuning telur, 1 butir, kocok
Cara membuat Puding Cokelat Susu :
1. Campur agar-agar, gula pasir, susu cair, dan garam. Aduk rata dan rebus di atas api sedang hingga mendidih sambil diaduk agar tidak pecah.
2. Masukkan cokelat masak pekat, masak hingga cokelat larut. Angkat, tambahkan pasta cokelat, aduk rata.
3. Tuang rebusan agar-agar ke dalam cetakan yang telah dibasahi air. Bekukan.
4. Saus : Rebus susu, tepung maizena, gula pasir, garam dan vanili hingga mendidih. Ambil 1 sendok sayur rebusan susu, tuang dalam kuning telur. Aduk rata.
5. Tuang kembali campuran kuning telur ke dalam rebusan susu. Rebus hingga mendidih dan kental sambil diaduk. Angkat dan dinginkan.
6. Keluarkan puding dari cetakan, sajikan puding dengan saus vanila.
Selamat mencoba dan menikmati resep ini, semoga di lain waktu akan di tambahkan resep puding segar lainnya.
Resep Gudeg Jogja

Resep Gudeg Jogja – Pada tulisan kali ini resep menu akan membuat artikel tentang bagaimana cara membuat gudeg jogja. Gudeg jogja adalah salah satu makanan khas dari daerah yogyakarta, makanan berbahan dasar nangka ini memiliki rasa yang manis, jadi jangan pernah membayangkan akan menemukan gudeg jogja dengan rasa pedas, karena memang makanan ini cocok dengan lidah orang yogyakarta yang suka dengan makanan yang manis – manis.
Gudeg Jogja
Gudeg Jogja
Bagaimana cara membuat gudeg jogja yang enak, berikut adalah bahan dan cara membuat gudeg jogja :

Bahan Gudeg Jogja

  • Nangka Muda – Secukupnya
  • Telur Ayam – 3 butir
  • Daging Ayam – 1/2 kg
  • Daun Jati – 3 lembar
  • Santan Kelapa – 1 butir

Bumbu Bumbu Gudeg jogja

  • Bawang merah – 8 buah
  • Bawang Putih – 4 siung
  • Ketumbar – 1/2 sendok
  • Kemiri – 10 biji
  • Lengkuas – 1 ruas
  • Terasi – secukupnya
  • Daun salam – 2 lembar
  • Gula merah – 2 sendok makan
  • Garam dan penyedap – secukupnya

Cara memasak Gudeg jogja

  • Rebus telur, kupas kulitnya
  • Nangka muda di potong agak kasar, rebus dengan daun jati agar nangkanya berwarna merah dan cepat lunak kemudian tiriskan.
  • Semua bumbu dihaluskan kecuali daun salam serta lengkuas.
  • Bumbu dimasukkan kedalam panci yang berisi potongan – potongan Ayam, nangka serat santan.
  • Masukkan telur rebus dan tambahkan santan lagi, dan biarkan santan sampai habis.
Itulah bagaimana Cara membuat Gudeg Yogja yang enak. Semoga tulisan ini bisa membuat inspirasi dan lebih berkreasi dalam membuat masakan -masakan lain. dan Cara membuat Gudeg Yogja ini diambil dari berbagai sumber dan semoga membantu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar